LINGKAR WARNA: Mengenal 9 macam bentuk dasar atap rumah Mengenal 9 macam bentuk dasar atap rumah ~ LINGKAR WARNA -->

Monday, January 30, 2017

31 Januari 2017

Bismillahirrahmanirrahim

 - بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم

Mengenal berbagai macam bentuk atap

Dalam tulisan kami bertajuk atap sebuah pengantar kita telah menyebutkan mengenai bentuk bentuk dasar atap. Sedikit berbeda dengan literatur literatur mengenai pembagian bentuk dasar atap kami sendiri membaginya kedalam 9 macam bentuk dasar atap. Transformasi dari 9 bentuk dasar inilah yang akan menghasilkan keragaman bentuk desain atap.


9 macam bentuk dasar atap
9 macam bentuk dasar atap rumah

Dengan mengetahui berbagai bentuk dasar atap ini akan sangat membantu dalam merencanakan desain atap bangunan anda. Bentuk dasar maksudnya dimana bentuk bentuk awal atap sebelum di transformasikan, di replay atau di gandakan digabungkan, di bend, di strech dan yang lainnya di lakukan. Berikut adalah  9 macam bentuk dasar atap






Mencari artikel arsitektur, di sini saja!!! Gunakan kolom search di kanan atas untuk menemukan informasi yang anda butuhkan, ketikkan kata kunci anda dan klik search. atau gunakan pencarian dengan kategori di kiri kanan website ini, dan atau skrol untuk melanjutkan membaca artikel. Selamat berselancar =)

1. Atap pelana


Umumnya dalam pengaplikasian bentuk atap seperti ini akan ada jurai yang menjulur melewati dinding bangunan yang kita kenal juga dengan sebutan over stage. namun di beberapa negara atau gaya arsitektur tersendiri bentuknya memang seperti apa yang kita ilustrasikan, anda bisa melihat pembahasan ini pada artikel kami kategori desain svandinavia...........lihat pembahasan lengkap di sini

9 macam bentuk dasar atap
9 macam bentuk dasar atap rumah

2. Atap Perisai


Sesuai namanya atap ini memang menyerupai bentuk perisai, atap ini juga merupakan salah satu model atap yang paling populer di negara kita, sangat identik dengan bangunan bergaya mediteranian. Menurut pengalaman kami dalam mendesain bangunan penggunaan kemiringan atap 30 derajat adalah kemiringan paling ideal untuk membentuk karakter atap ini, lebih kecil dari itu bentuknya akan tersamarkan dan sebaliknya lebih besar dari itu bentuknya mendominasi namun dalam artian yang tidak positif. ...........lihat pembahasan lengkap di sini

9 macam bentuk dasar atap
9 macam bentuk dasar atap rumah

3. Atap kubah / Setengah bola


Atap kubah identik dengan bangunan masjid di indonesia, dan di kenal juga dengan arsitektur islam, meskipun bentuk arsitektur islam sendiri tidak mengenal kubah sebelumnya, sejauh ini saya sendiri sebagai penulis tidak mengetahui secara akurat darimana bentuk kubah ini pertama kali ada, namun teknologinya sendiri pertama kali di temukan di masa romawi kuno, yang di kenal dengan konstruksi pelengkung. ...........lihat pembahasan lengkap di sini

9 macam bentuk dasar atap
9 macam bentuk dasar atap rumah

4. Atap Piramid


Lebih identik dengan gazebo, tower tower bangunan dan apartement di akhir tahun 90-an dan di awal tahun 2000-an sangat banyak menggunakan bentuk desain atap ini, sudut kemiringan atap 45 derajat adalah komposisi yang sangat pas untuk model atap ini.

9 macam bentuk dasar atap
9 macam bentuk dasar atap rumah

5. Atap datar atau flat roof


Bentuk atap ini sangat sederhana, umumnya dapat kita temukan pada wilayah dengan curah hujan sangat rendah, sehingga bentuk atap seperti ini aman aman saja ketika di gunakan. Adapun di indonesia kami tidak begitu menyarankan penggunaan atau eksplorasi desain atap berbentuk datar ini, namun menyamarkannya dengan menggunakan atap dengan derajat kemiringan yang cukup minim maka ini tidak mengapa, Sepanjang persambungan untuk memperpanjang atap bisa di hindari.

9 macam bentuk dasar atap
9 macam bentuk dasar atap rumah

6. Atap serong


Atap serong merupakan atap yang paling kami senangi untuk di eksplorasi, selain pengolahan bisa lebih fleksibel, bentuk yang di hasilkanpun bisa sangat atraktif dan artistik, atap model inipun masih sangat bisa untuk di aplikasikan pada iklim seperti indonesia............lihat pembahasan lengkap di sini

9 macam bentuk dasar atap
9 macam bentuk dasar atap rumah

7. Atap Kerucut


Umumnya resort resort menyenangi bentuk atap seperti ini, bentuk ini seakan memberikan kesan etnis tersendiri yang tentunya hal ini akan mendukung aktifitas resort yang mengusung tema tradisional vernakular. Bentuk seperti ini akan sangat jarang kita temukan pada bangunan bangunan biasa, seperti rumah, gedung perkantoran dan yang lainnya............lihat pembahasan lengkap di sini

9 macam bentuk dasar atap
9 macam bentuk dasar atap rumah

8. Atap lengkung


Atap lengkung biasa di gunakan pada bangunan bentang lebar seperti bandara ,hangar pesawat, gedung pertemuan dan lainnya, atau juga di gunakan pada kanopi pedestrian, bisa dikatakan atap lengkung ini cukup fleksibel sehingga bisa digunakan untuk jenis bangunan apapun, transformasi bentuk ini bisa menghasilkan bentuk bentuk atap yang sangat artistik. ...........lihat pembahasan lengkap di sini

\9 macam bentuk dasar atap
9 macam bentuk dasar atap rumah

9. Dinamik roof


Dinamik roof pada contoh kita kali ini bisa dikatakan bukanlah bentuk dasar, namun informasi yang coba kami sampaikan disini lebih kepada bahwa terdapat bentuk abstrak yang tidak terikat dengan bentuk apapun di atas, yang bisa kita jadikan awal mula mendesain atap bangunan kita, dengan menirukan kontur pebukitan secara filosofis dan yang lainnya.

9 macam bentuk dasar atap
9 macam bentuk dasar atap rumah

akses terus ribuan informasi arsitektur terupdate!
GABUNG KOMUNITAS BERBAGI MODEL RUMAH MINIMALIS 2019 KLIK DI SINI UNTUK BERGABUNG !!!!


Author

My photo
Ali Said, ST
ali said adalah lulusan arsitektur universitas hasanuddin tahun 2010, sehari hari bekerja sebagai profesional arsitek, lebih khusus mendesain rumah dan perumahan, di sela sela kesibukannya juga aktif menulis sebagai blogger desain dan arsitektur

Daftar Isi

Lingkar Media. Powered by Blogger.

Popular Posts 7 days