Pembahasan kita kali ini sebagaimana dimaklumi merupakan pembahasan kedua dari pembahasan kita sebelumnya mengenai 30 tangga Super unik. Sebelumnya kita telah menampilkan 10 contoh dari tangga tangga Super unik dan pada kesempatan kali ini kembali kita akan menampilkan 10 dari contoh-contoh tangga tersebut. Pada pembahasan sebelumnya telah dimaklumi bahwa contoh-contoh yang ditampilkan didominasi oleh tangga tangga dengan skema atau layout melingkar.
|
image courtesy by livendup |
Berbeda dengan pembahasan sebelumnya contoh-contoh kita kali ini lebih didominasi oleh desain tangga tangga dengan skema atau layout tangga yang lurus dan pada desain kita yang pertama berikut ini tampak eksplorasi kepada railing tangga menjadi kekuatannya, railing dibuat sedemikian rupa dengan pola saling bersilangan, railing diberi warna hitam di tengah-tengah ruangan yang didominasi oleh warna putih menjadikan tangga juga memiliki peran sebagai aksen ruangan.
Mencari informasi arsitektur, di sini saja!!! Gunakan kolom search di kanan atas
untuk menemukan informasi yang anda butuhkan, ketikkan kata kunci anda
dan klik search. atau gunakan pencarian dengan kategori di kiri kanan
website ini, dan atau skrol untuk melanjutkan membaca artikel. Selamat
berselancar =)
|
image courtesy by simplyfutbol |
Tanggal berikutnya tampil dengan karakter yang sedikit berbeda bentuk dari anak tangganya menjadi kekuatannya, anak tangga dihubungkan disatukan sehingga membentuk pola zigzag yang pewarnaannya juga cukup unik, dimana dua sisi anak tangga diberi warna yang berbeda Sisi atasnya diberi warna putih dan Sisi yang berlawanan nya diberi warna hitam, tidak tampak dalam desain ini railing tangga. Sebagai catatan penggunaan tangga tanpa railing sebaiknya dipertimbangkan dengan sangat baik.
|
image courtesy by enguzelevler |
Bentuk pipih menjadi kekuatan dari tanggal kita berikutnya, tangga berbentuk U dengan bordes. Dari bentuknya yang pipih bisa kita pahami bahwa struktur yang digunakan pada desain model seperti ini sebaiknya berkarakter kokoh dan kuat, struktur baja bisa menjadi alternatif yang baik untuk desain-desain seperti ini, sebagaimana pada desain kita sebelumnya pada desain kali ini tidak tampak pula railing mengitari sisi tangga. Penggunaan railing bisa sangat direkomendasikan pada tipikal desain seperti ini.
|
image courtesy by homemydesign |
Tanggal berikutnya masih dengan prinsip yang sama dengan desain-desain tanggal kita sebelumnya dimana anak-anak tangga dihubungkan satu dengan yang lainnya namun perbedaannya kali ini anak-anak tangga di kelompok anak tangga pertama dihubungkan dengan anak-anak tangga di kelompok tanggal kedua atau anak tangga setelah bordes dengan shape atau bentuk lengkung yang khas. Seperti tangga-tangga kita sebelumnya tanggal kali ini juga tidak menggunakan railing sebagai pengaman tangganya.
|
image courtesy by designrulz |
Bentuk lengkung yang khas dengan railing yang solid menjadi ciri dari design tangga kita berikutnya, anak-anak tangga diberi warna yang gelap dengan railing putih terang. Senada dengan tema ruangan, tangga dengan layout atau denah melingkar menjadi unik tanpa tiang konstruksi ditengahnya belum lagi bentuk tangga yang mengesankan puntiran atau uliran, sangat menarik bukan. Finishing yang sempurna menjadi persyaratan untuk desain-desain tangga bertipikal seperti ini.
|
image courtesy by boredpanda |
Contoh kita yang terakhir adalah tangga dengan kemiringan yang tidak biasa bisa dikatakan sangat curam biasanya tangga seperti ini digunakan dengan tujuan untuk efisiensi ruangan pada kasus ruang-ruang kecil. Anak tangga dibagi menjadi dua bagian kiri dan kanan pijakannya ketinggiannya dibuat berbeda antara satu dan lainnya sehingga kondisi ini mengesankan persilangan antara keduanya hal ini dimaksudkan untuk mengejar kemudahan dalam penggunaan tangganya.
desain #7 | desain #8 |
| |
desain #9 | desain #10 |
| |